Contoh Surat Permohonan Izin Kegiatan

Contoh Surat Permohonan Izin − Siang ini admin kembali hadir ke depan anda untuk membagikan contoh surat permohonan terbaru. Sebelumnya admin sudah berikan contoh surat permohonan rekomendasi kegiatan. Sedangkan kali ini admin akan bagikan contoh surat permohonan izin kegiatan. Nah bagi anda yang membutuhkan referensi untuk membuat surat ini, silahkan simak terus halaman ini sampai selesai.

Surat permohonan izin kegiatan ialah surat yang dibuat oleh panitia kegiatan atau acara dalam rangka memohon izin kepada pihak berwenang untuk melaksanakan suatu kegiatan tertentu.
Seperti yang kita tahu bahwa sebuah kegiatan yang diadakan tentulah mempunyai penanggung jawab acara. Karena kesuksesan sebuah acara tidak hanya berkat adanya dana, namun juga sangat tergantung dengan penanggung jawabnya, dalam hal ini adalah panitia kegiatan.

Surat permohonan izin kegiatan ini salah satu hal yang mendukung suksesnya sebuah acara, karena sebuah acara tanpa izin bisa saja dianggap ilegal. Maka dari itu pemberian izin dari pihak berwenang seperti kepala desa, camat, kapolsek, kapolres menjadi suatu hal yang wajib diperhatikan ketika ingin mengadakan suatu kegiatan tertentu.

Selain untuk kelancaran suatu kegiatan, surat ini juga bisa menjadi motivasi bagi penyelenggara dalam melaksanakan kegiatan tersebut dikarena mendapat dukungan dari banyak pihak. Hal ini juga tentunya akan berpengaruh kepada kinerja para panitia yang akan terpacu untuk memberikan yang terbaik sebagai balasan atas izin dan dukungan yang diberikan.

Cara Membuat Surat Permohonan Izin Kegiatan

Membuat surat permohonan izin kegiatan ini sebenarnya tidak jauh berbeda juga dengan contoh surat permohonan bantuan dana yang sudah admin bagikan sebelumnya. Hanya saja perbedaannya terletak pada permohonan untuk melaksanakan kegiatan.

Surat permohonan izin kegiatan juga disebut surat pengantar proposal, karena surat ini juga dilampiri dengan proposal kegiatan. Dan isi pokok dari surat ini yang penting untuk diperhatikan adalah tentang waktu dan tempat kegiatan serta penanggung jawab kegiatan.

Gambar untuk Contoh Surat Permohonan Izin Kegiatan

Dari penjelasan di atas, admin yakin anda semua sudah mempunyai gambaran bagaimana format surat permohonan izin kegiatan yang baik dan benar bukan? Namun alangkah lebih baiknya lagi jika kita perhatikan saja contoh yang sudah admin sedikan di bawah ini untuk anda.

Contoh Surat Permohonan Izin Kegiatan Sekolah

OSIS SMK 1 BANDA ACEH
Alamat: Jln. Sultan Maliku Saleh Daru Imarah Aceh Besar
Telp. 0651 7559566 =====================================================================

SURAT PERMOHONAN IZIN KEGIATAN

Nomor     : 067/088/SP-SMK/IV/2017
Lampiran : 1 Buah Proposal
Perihal     :  Permohonan Izin Kegiatan

Kepada,
Kepala Sekolah SMK 1 Banda Aceh
di tempat

Dengan hormat,

Sehubungan dengan akan diadanya acara sports day oleh OSIS SMK 1 Banda Aceh pada:

Hari/Tanggal : Sabtu, 20 Mei 2017
Waktu           : 09.00 -12.00 Wib.
Tempat         : Lapangan Olahraga SMK 1 Banda Aceh

Maka kami selaku panitia pelaksana kegiatan bermaksud memohon izin untuk menyelenggarakan kegiatan tersebut. Mengingat pentingnya keiatan ini bagi peningkatan kinerja OSIS, besar harapan kami agar permohonan izin ini dikabulkan oleh Bapak Drs. Mukhlis selaku kepala sekolah SMK 1.

Demikian surat ini saya buat. Atas perhatian dan dukungannya kami ucapkan terima kasih.

Hormat saya,


Suhendri
Ketua Panitia

Contoh Surat Permohonan Izin Kegiatan Kepada Kepolisian

OSIS SMA NEGERI 8 BANDA ACEH
Alamat : Jln Tgk. Chik Dipineung Raya Banda Aceh
Telp. 0651 7552312 =====================================================================

Banda Aceh, 16 Mei 2017

No.      : 034/OSIS-SMA-8/III/2017
Lamp. : –
Hal      : Permohonan Izin

Yth. Kapolsek Kuta Alam
Di Banda Aceh

Dengan hormat,
Kami selaku panitia kegiatan SMA 8 COMPETITION memberitahukan kepada pihak Kapolsek Kuta Alam bahwa disekolah kami akan diadakan kegiatan SMA 8 COMPETITION untuk itu kami memohon izin apabila terjadi keramaian di sekitar area tersebut. InsyaAllah kegiatan tersebut akan diadakan pada :

Tanggal : 21 Mei 2017– 28 Mei 2017
Waktu   : 15.00 – 18.00 WITA
Tempat : SMA Negeri 8 Banda Aceh

Adapun tujuan dari acara ini adalah untuk menunjukan bakat-bakat siswa dan siswi, meningkatkan minat dalam bidang olahraga, kesenian, dan sebagai ajang kreativitas antar sekolah.

Demikian surat permohonan ini kami sampaikan, atas kerjasama dan partisipasinya kami ucapkan terima kasih.

Hormat Kami,
Panitia SMA 8 COMPETION 2017

Ketua,                                                                                  Sekretaris,


Andika                                                                                     Sulis

                                             Mengetahui,
Kepala Sekolah,                                                               Pembina Osis


Drs. Suherman                                                               Muhammad Iqbal
Nip.1961032201989011013                                       Nip. 1971023441993031025
Itulah tadi penjelasan singkat beserta 2 contoh surat permohonan izin kegiatan yang dapat admin berikan pada postinga hari ini. Tentunya admin tidak akan bosan-bosan untuk terus berbagi contoh surat terbaru untuk anda semua. Jangan lupa untuk berkunjung kembali ke blog ini ketika anda sedang membutuhkan sebuah referensi dalam membuat surat. Silahkan like dan share melalui tombol di bawah sebagai bentuk dukungan anda kepada kami. Dan jika dibutuhkan, silahkan simak juga contoh surat cuti kerja. Terima kasih atas kunjungan anda dan salam sukses dari contohsuratpos1.blogspot.com.